Thursday, April 11, 2013

KOMIK CIHUY ANAK BAND





"Komik wajib anak band! Jangan jadi anak band dulu sebelum baca komik ini! Dunia anak band adalah dunia yang unik."

Demikianlah tagline yang ada dalam komik ini. Komik lokal yang memiliki cerita seputar kehidupan dan segala yang berhubungan dengan anak band. Peristiwa suka duka yang sering ditemui oleh para anak band. Semuanya disajikan dengan super lucu, kreatif dan pastinya bikin tersenyum. Yang tidak disangka-sangka komik ini ternyata karya anak band juga yaitu dari band theRain asal Yogya, Indra Prasta dan Aang Anggoro. Nama-nama orang, grup, acara, barang, dsb yang ada di komik sengaja di plesetkan oleh pengarang menjadi nama-nama yang lucu, namun tidak masalah karena dengan mudah seharusnya kita tahu apa yang dimaksud oleh pengarang. Seperti kasus Eti Brokoli yang terang-terang mencela band Sheila on Senen, tahu khan nama yang dimaksud?.
Masuk ke dalam komiknya, tokoh-tokoh didalamnya adalah
- Samsul Senja, vokalis dan gitaris, pekerjaan sambilan tukang sablon.
- Jono Mulyono, bassis, pekerjaan sambilan jualan pulsa.
- Fifi Loren, drummer, pekerjaan sambilan pelukis.
- Koes Lennon, manajer, pekerjaan sambilan peternak lele.
Terinspirasi dengan film 'Almost Aja Famous' dan nyaris masuk kali, mereka membentuk sebuah band dengan nama 'The Almost Brother'. Mulai dari sini mereka mengalami kejadian yang sering juga ditemui oleh anak band lainnya, seperti panggung sepi, bayaran telat, demam panggung sampai susahnya membuat lagu. Setelah selesai membaca komik ini saya jadi terkenang masa-masa kuliah dulu di Yogya terutama dengan teman-teman yang dulunya hobi ngeband.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Indra Prasta
Gambar = Aang Anggoro
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = M&C (Koloni)
Tahun terbit di Indonesia = 2010
Jenis = Comedy, Music
DQ Review Komik   


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment