Tuesday, November 13, 2012

UZUMAKI





"Kurozu-cho, sebuah kota kecil di pinggiran Jepang, telah dikutuk. Menurut Shuichi Sato, pacar dari seorang pemudi Kirie Goshima, kota mereka diburu bukan oleh orang maupun hantu, tapi oleh sebuah bentuk Uzumaki, spiral bentuk rahasia hipnotis. Spiral ini menjelma dengan cara yang sederhana, kerang laut, aliran air, angin yang berputar. Dan lama kelamaan, spiral ini terbentuk pada tubuh manusia, obsesi ayah Shuichi, suara dari koklea pada telinga bagian dalam. Dengan tersebarnya kekacauan, penduduk di Kurozu-cho terjebak semakin dalam. Seperti tersedot kedalam pusaran air yang tiada jalan keluarnya."

Kirie Goshima dalam perjalanan menuju sekolah melihat sosok pak Saito yang tengah jongkok memandangi siput. Teguran Kirie tidak membuat pak Saito berpaling, dia terus melihat siput dengan seriusnya. Suichi Saito mengakui ayahnya belakangan ini bertingkah laku aneh. Berhenti bekerja dan mengumpulkan benda-benda yang mengandung bentuk spiral. Setiap harinya mengacuhkan keadaan sekitar dan terus memandangi barang-barang koleksinya. Karena tidak tahan dengan tingkah laku suaminya, bu Saito membuang semua barang koleksi. Hal itu membuat pak Saito berang dan mengatakan bahwa dirinya sendiri bisa membuat spiral. Dimulai dari mata pak Saito yang berputar mengikuti bentuk spiral, kemudian lidahnya yang jika dijulurkan berbentuk spiral. Pemandangan ganjil ini sangat menakutkan bagi Kirie.
Beberapa hari kemudian pak Saito dikabarkan meninggal karena jatuh dari tangga. Tapi kejadian sebenarnya tidak demikian. Menurut Suichi, ayahnya meninggal karena memaksakan diri masuk kedalam bak kayu sampai tubuhnya berbentuk spiral dengan memotong-motongkan tulangnya.

Komik ini memiliki cerita yang sangat menyeramkan. Gambar-gambar didalamnya terlihat aneh dan menjijikkan. Bercerita tentang Kirie Goshima yang tinggal di kota kecil Kurozucho. Pacarnya, Suichi Saito menyadari ada yang aneh menimpa kota mereka. Hadirnya berbagai macam bentuk spiral yang merubah tingkah laku dan fisik penduduk kota. Korban-korban terus berjatuhan dengan cara yang aneh dan berhubungan dengan bentuk spiral. Bencana alam topan besar menimpa kota tersebut. Semua penduduk panik dan terjebak, mereka tidak bisa keluar dari kota tersebut. Bahkan para jurnalis tv dan sukarelawan yang datang turut terjebak dan ikut merasakan kengerian teror dari bentuk spiral.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Junji Ito
Gambar = Junji Ito
Jumlah Buku = 3 (tamat)
Penerbit = Shiteru (bajakan)
Tahun terbit di Indonesia = 2005
Jenis = Horror, Mystery, Supernatural
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment