Monday, August 15, 2016

SKELETON IN THE CLOSET





"Kanichi, usia 24 tahun, tengah berjuang menjadi seorang akuntan publik. Hari-harinya yang hanya dipenuhi oleh kegiatan belajar, kini berubah sejak kehadiran adiknya dan sepupunya. Mereka adalah anak-anak yang ditolak oleh orangtua masing-masing."

Komik ini merupakan karya komikus Jepang, Nao Iwamoto. Tertarik dengan judulnya yang unik Skeleton In The Closet maka saya putuskan untuk mengeluarkan komik ini dari timbunan. Mungkin ini adalah komik misteri, namun setelah mulai membacanya ternyata saya keliru. Ini bukan komik misteri melainkan komik dengan cerita tentang kehidupan sehari-hari yang sederhana. Skeleton In The Closet artinya bukan 'kerangka dalam lemari' melainkan 'anak-anak yang tidak ingin diperlihatkan kepada orang lain'.
Setelah selesai membacanya saya merasa ceritanya memang menghibur tetapi tidak merata. Ceritanya ada yang bagus tapi kurang nendang dan ada yang biasa-biasa saja. Cerita tentang Skeleton In The Closet hanya ada pada 3 bagian cerita pendek yaitu Shot 1, Shot 2 dan Shot 3, sisanya sudah tidak ada hubungannya lagi.

Berikut ke 9 cerita pendek yang ada dalam komik ini.

- Shot 1
Bercerita tentang Yamamoto Kanichi, 24 tahun, yang tengah serius belajar untuk menjadi akuntan publik. Konsentrasinya terganggu karena kedatangan rutin Kouji, adiknya dan Nohana, sepupunya yang masing-masing tengah bermasalah dengan orang tua.

- Shot 2
Bercerita tentang Kouji, adik dari Kanichi yang berhenti dari SMA dan pergi meninggalkan orangtua. Di Tokyo, Kouji kerja serabutan dan sekarang fokus membuat komik.

- Shot 3
Bercerita tentang Nohana, 15 tahun, siswi SMP, sepupu Kanichi yang tinggal hanya berdua dengan sang ibu setelah orangtuanya bercerai. Nohana tidak mendapat perhatian penuh dari sang iu karena kesibukan sang ibu bekerja.

- Fall Like Snow
Bercerita tentang Ayako, siswi SMA yang penasaran dengan sosok Kumagai, ketua kelasnya yang pintar dan suka berargumen. Dia memberikan surat kepada Kumagai yang berisi pertanyaan-pertanyaan dari teman-temannya.

- My Favorite Song
Bercerita tentang Yuudai, siswa SMA yang menyukai lagu Beatles. Yuudai berharap tahun depan bisa sekelas lagi dengan Sakagami, teman sekelasnya yang kerap membelanya jika mendapat masalah.

- From a Land Where There's no Blue
Bercerita tentang Yuriko, siswi SMA yang menyukai Akira, kakak dari Yuri sahabatnya. Walau sudah terang-terangan namun Akira kerap mengacuhkannya.

- Her Existence
Bercerita tentang Ken, siswa SMA yang kerap bertanya masalah pelajaran dan apa pun kepada Abe Kiriko namun beberapa kali Ken bicara sembarangan hingga membuat Abe menjadi kesal.

- Flower's Name
Bercerita tentang Saishou, pelayan toko bunga yang mendapat tugas untuk mewawancara dan membimbing karyawan baru bernama Hatsuko, gadis yang memiliki masalah.

- Winter Bicycle
Bercerita tentang Kumi yang sengaja memakai sepeda pada jam yang sudah dijadwalkan untuk menemui kak Ryou yang disukainya.

Nilai = 7.5/10
Pengarang  = Nao Iwamoto
Gambar = Nao Iwamoto
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2008
Jenis = Slice of Life
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment