Saturday, February 11, 2012

WOLF'S RAIN





"'Rakuen' Tempat seperti itu pasti tak ada dimana pun. Tempat ini yang bisa dicari dengan dibimbing oleh wangi bunga. Jauh dari sebutan Rakuen."

Kiba datang ke kota utara karena mendengar suara yang membimbing dia menuju Rakuen. Menuju ke arah dimana ada wangi bunga bulan, wangi yang berasal dari gadis bulan bernama Cheza. Kehadiran Kiba membuat Cheza tersadar dalam sebuah laboratorium percobaan, Sebelum bertemu Kiba, Cheza segera dilarikan oleh Darcia.  
Kiba bersama serigala lainnya terus dikejar-kejar oleh para pemburu dan polisi, mereka menyelamatkan diri keluar dari kota utara untuk mencari gadis bulan. Di suatu tempat nun jauh Darcia telah menanti kedatangan mereka, karena untuk membuka pintu Rakuen diperlukan pengorbanan gadis bulan dan darah serigala.

Membaca komik ini benar-benar dibuat tidak mengerti. Gambarnya saja yang bagus, ceritanya jangan diharapkan sama sekali, datar dan membingungkan. Selesai membaca tidak meninggalkan kesan sama sekali untuk bisa dibaca ulang.

Nilai = 5/10
Pengarang  = Keiko Nobumoto
Gambar = Toshitsugu Iida
Jumlah Buku = 2 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2006
Jenis = Adventure, Drama, Fantasy
DQ Review Komik


Contoh Gambar

2 comments: