Sunday, January 6, 2013

MEIN KAMPF





"Adolf Hitler adalah pemuda yatim piatu yang kehilangan orang tua dalam usia muda. Sejak kecil bercita-cita menjadi pelukis. Impiannya kandas karena ia tidak lolos ujian seleksi masuk ke jurusan seni lukis di Wina, Austria. Pengalaman pahit yang dialami ibunya, memupuk rasa bencinya pada bangsa Yahudi. Jalan menuju ke puncak kekuasaan di perolehnya setelah ia berhasil menjadi ketua Partai Buruh Jerman...."

Tahun 1899 Linz, Austria, Adolf Hitler kecil sudah dididik keras oleh sang ayah, Alois Hitler. Adolf harus belajar keras dan tidak boleh melakukan kegiatan melukis yang merupakan hobinya. Jika ketahuan melukis, sang ayah akan memarahinya habis-habisan. Hanya sang ibu, Clara yang selalu membela dan mendukungnya. Beberapa tahun kemudian sang ayah meninggal diikuti oleh sang ibu yang meninggal karena kanker. Di usia ke 18, Adolf Hitler telah menjadi anak yatim piatu.
Di Wina, Austria, Impiannya untuk masuk jurusan seni rupa kandas karena dirinya gagal dalam ujian. Dengan sisa uang yang sedikit, Hitler menghabiskan malam dengan bergabung dengan para gelandangan. Dia mendengarkan keluh kesah seorang gelandangan yang menyalahkan kaum Yahudi. Selama ini bangsa Yahudi hanya memanfaatkan bangsa Arya dan menjadikannya sebagai budak. Sebagai orang Jerman murni, Hitler tidak bisa menerima hal ini dan dia memutuskan pergi ke Jerman untuk bertarung melindungi bangsanya dari bangsa Yahudi.

Komik ini merupakan salah satu series dari World's Masterpiece. Di adaptasi dari buku Mein Kampf (Perjuanganku) karya Hitler yang berisi gabungan otobiographi dan pandangan ideologi politiknya. Untuk lebih jelasnya silahkan berkunjung ke Mein Kampf.
Komik ini menceritakan perjalanan hidup Hitler dari sejak kecil sampai dirinya berada di puncak kekuasaan. Sosok Hitler yang begitu karismatik dengan kemampuan orasinya yang sangat berapi-api mampu menarik simpati dan menaikkan semangat para pengikutnya. Rasa bangganya kepada superioritas bangsa Arya membawa Jerman ke dalam peperangan. Dimulai dengan Invasi ke Polandia sampai pemusnahan masal bangsa Yahudi yang dikirim kedalam kamp konsentrasi. Jerman terus mendapatkan perlawanan sengit dari negara sekutu, bahkan negara sekutu terus merangsek masuk kedalam Berlin.
30 April 1945, saat kekalahan perang di depan mata, Hitler bunuh diri di ruang bawah tanah Istana Negara Jerman.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Hitler
Gambar = Variety Art Works
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2010
Judul Asli = Manga de Dokuha - Mein Kampf by Hitler
Jenis = Historical
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment