Saturday, October 26, 2013

ZEUS: RAJA PARA DEWA





"Inilah awal segalanya -- Dunia, Dewa-Dewa bahkan Manusia. Si perkasa Kronos, Titan paling menakutkan, berkuasa sebagai tiran yang tanpa tandingan... Sampai putranya, Dewa Zeus, menantang ayahnya sendiri itu dalam pertempuran mahadahsyat yang meluluhlantakkan semesta!".

Komik ini merupakan salah satu dari komik Olympians series tentang mitologi Yunani. Di kemas dengan edisi lux dengan gambar timbul, ukuran besar, semua halaman penuh warna dan gambar yang bagus. Membaca sekaligus belajar mitologi Yunani.
Di awali dengan asal mula lahirnya para dewa. Gaea (bumi) dan suaminya Ouranos (langit) bersama bersatu hingga Gaea mengandung melahirkan para Titan, Cyclops dan Hekatonchiere. Tapi karena penampilan Cyclops dan Hekatonchiere yang mengerikan, Ouranos merasa jijik dan menjebloskan mereka ke jurang yang sangat dalam, Tartaros. Gaea ingin membebaskan anak-anaknya dan menyuruh para Titan untuk melawan Ouranos. Kronos, Titan termuda yang memiliki keberanian dan ambisi mengalahkan Ouranos dengan merobeknya menggunakan sabit buatan Gaea. Darah Ouranos jatuh ke bumi dan membentuk berbagai macam kehidupan.
Kronos pun menjadi penguasa semesa. Sama seperti sifat ayahnya, Kronos enggan membebaskan saudaranya hingga Gaea mengutuknya bernasib sama dengan Ouranos yang digulingkan oleh anaknya sendiri. Tidak ingin kejadian seperti itu Kronos selalu memangsa anaknya yang lahir hingga anak kelima. Tanpa disadari Kronos anak yang keenam telah ditukar dengan batu. Anak yang ditukar selamat dan tinggal di pulau Kreta. Anak bernama Zeus tumbuh besar sebagai ras dewa baru dan menyadari takdirnya untuk membebaskan para saudaranya dari tubuh Kronos dan bersatu mengalahkan Kronos.

Nilai = 9/10
Pengarang  = George O' Connor
Gambar = George O' Connor
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit di Indonesia = 2010
Judul Asli =  Zeus: King of The Gods
Jenis =  Historical
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment