Monday, October 7, 2013

12 TENDER KILLERS IN A MIXED-UP WORLD





"Teman Kouhei Ikaruga, Takagi, tiba-tiba menghilang. Maya, pacar Takagi mencurigai Kouhei, tapi Kouhei percaya kalau Takagi sedang terlibat masalah dan dia memutuskan untuk bertindak sendiri..."

"Pacar Maya, Takagi, tiba-tiba saja menghilang, Maya mengira kalau teman akrab Takagi, Ikaruga mengetahui kemana  Takagi pergi. Tapi sebenarnya Ikaruga sendiri juga mencari Takagi. Melihat Maya mencari pacarnya mati-matian, Ikaruga memutuskan untuk mencari Takagi bersamanya. Setelah menyelidiki kegiatan Takagi di hari dia menghilang, keduanya mengetahui kalau Takagi mengunjungi 'Klinik Kecantikan Moria'. Lalu, informasi apakah yang akan mereka dapatkan setelah berbicara dengan kepala klinik Moria, Miki, dalam sebuah pertemuan dengannya...?"

Bercerita tentang Maya Kagura, mahasiswi 19 tahun yang kebingungan karena tiba-tiba Takagi, kekasihnya menghilang. Biasanya sesibuk apapun Takagi selalu menepati janji namun kali ini Takagi tidak bisa dihubungi sama sekali. Maya mencoba mencari Takagi dengan mengikuti sahabat karib Takagi yang juga seorang ahli rias terkenal, Kouhei Ikaruga. Sampai di lokasi syuting, Maya malah mendapat kejadian tidak terduga ketika salah seorang pemain wanita meminta tolong kepadanya dengan wajah mengeluarkan darah. Tidak hanya itu, Maya pun menjumpai korban lain dengan kasus yang sama yaitu kakak seniornya. Dari hasil penyelidikan Ikaruga, korban yang berjatuhan memiliki kesamaan yaitu pernah mendatangi klinik kecantikan Moria dan secara kebetulan klinik tersebut adalah tempat terakhir yang didatangi Takagi sebelum menghilang. Dengan bekal surat undangan perayaan 10 tahun berdirinya klinik Moria, Maya dan Ikaruga masuk ke dalam untuk mencari keberadaan Takagi..

Walau hanya 2 jilid, komik ini memiliki cerita yang bagus dan membuat penasaran. Ada unsur investigasi seperti komik-komik detektif yang saya suka. Maya dibantu oleh Kouhei Ikaruga, seorang ahli rias yang juga mempunyai profesi lain sebagai seorang pembunuh untuk menyelidiki kasus hilangnya Takagi yang berhubungan dengan kasus kematian wanita-wanita muda secara misterius.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Founder Masaki
Gambar = Toru Fujieda
Jumlah Buku = 2 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2012
Judul Asli =  Jyuni Nin no Yasashi Koroshiya
Jenis =  Mystery, Psychological
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment