Sunday, October 27, 2013

THOUGH I CAN'T SEE YOU





"Setelah tiga tahun berpisah, Nakamori Mizuho bertemu lagi dengan cowok idamannya waktu di SMA dulu, Kitagawa Etsuro. Meski Etsuro sudah kehilangan penglihatan, Mizuho tetap mencintainya. Ketulusan cinta Mizuho pun diuji dengan berbagai rintangan yang ada di depan mereka...".

"Etsuro dan Mizuho mulai berpacaran setelah berpisah selama tiga tahun. Ryoko, mantan pacar Etsuro muncul, tapi Etsuro memilih Mizuho. Mizuho menetapkan hati untuk selalu berada di sisi Etsuro yang buta dan membantunya".

Komik ini memiliki cerita drama remaja yang bagus, menyentuh dan mengharukan. Bercerita tentang Mizuho,mahasiswi tingkat 3 yang bertemu lagi dengan sahabat lamanya di SMA, Etsuro. Pertemuan itu membangkitkan kenangan lama semasa di SMA ketika Mizuho hanya bisa memendam rasa cintanya kepada Etsuro. Namun ada yang berbeda pada diri Etsuro sekarang. Etsuro telah kehilangan penglihatannya akibat kecelakaan motor 2 tahun yang lalu sekaligus telah putus dengan Ryoko, pacar Etsuro semenjak dari SMA. Mizuho sedih dengan keadaan Etsuro sekarang dan ingin mendampingi Etsuro. Namun Etsuro juga bukanlah cowok yang lemah, dia berusaha mandiri dengan caranya sendiri yaitu bermain musik jalanan dan menjadi model karena wajahnya yang tampan.
Mizuho dengan berat hati meminta putus dari Matsumoto, kekasihnya sejak sebulan yang lalu karena menyadari cintanya selama ini hanya untuk Etsuro. Namun setelah itu masalah lain mulai berdatangan, berpacaran dengan orang buta menimbulkan banyak opini dari orang disekitarnya. Cinta Mizuho hanya dianggap sebagai rasa iba kepada Etsuro dan disangsikan. Etsuro sendiri menyadari jika sejujurnya dia juga merasa tidak mampu membahagiakan Mizuho karena keadaannya.
Perjalanan cinta mereka pun goyah ketika datangnya kembali Ryoko, mantan kekasih Etsuro yang ingin menebus dosa dan ingin mendampingi Etsuro. Hadirnya kakak Mizuho yang tidak menyetujui hubungan Mizuho dan Etsuro. Juga Mika Ijima, pianis buta yang sangat mencintai Etsuro.
Komik ini tamat di jilid 3 dengan tambahan 2 cerita pendek yang bagus, He Ain't My Lover, tentang Yumi yang tergoda untuk selingkuh dengan Uemura, rekan kantornya yang sudah berkeluarga dan Beyond The Night Sky, tentang Fukada yang mencintai gurunya sendiri pak Sato namun tidak menyadari jika pak Sato sudah berkeluarga.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Masami Nagareda
Gambar = Masami Nagareda
Jumlah Buku = 3 (tamat)
Penerbit = Level
Tahun terbit di Indonesia = 2006 - 2007
Judul Asli =  Kimi Ga Mienakutemo
Jenis =  Drama, Romance, Slice of Life
DQ Review Komik



Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment