"Cangkir cantik dan unik itu menyimpan sebuah misteri. Ipul dan Kasih yang tanpa sengaja menemukannya mengalami kejadian-kejadian aneh setelah mengusap cangkir itu. Sebenarnya kejadian apa yang akan mereka alami?".
Komik ini merupakan salah satu karya komikus lokal kita. Terdiri dari 2 cerita yaitu Victim#1 Sepatu dan Victim#2 Kasih Yang Hilang. Bercerita tentang Ipul dan Kasih yang tidak sengaja menemukan cangkir aneh dan mengusapnya. Setelah diusap sang penghuni cangkir akan keluar dan menawarkan satu permintaan. Dari segi gambar cukup bagus tapi dari segi cerita saya kurang sreg. Korban dari cangkir ini adalah 2 orang yang baik hati tapi mengalami penyiksaan selama 6 hari. Tidak ada pelajaran yang bisa diambil dari cerita komik ini. Yang ada hanya melihat orang baik hati terus menerus mengalami kesusahan.
Contoh di cerita pertama tentang Ipul, siswa SD yang miskin dan bekerja sebagai pemulung. Ipul anak yang baik hati diperlihatkan walaupun dia lapar tapi mau memberikan makanannya untuk seorang nenek dan cucunya. Ipul tinggal bersama ibu dan adik perempuannya di sebuah rumah yang kumuh. Setelah menemukan cangkir dan mengusapnya keluarlah sang Penunggu Cangkir menawarkan permintaan. Ipul tidak sengaja meminta sepatu baru dan sang Penunggu Cangkir tampak kesenangan berhasil menemukan mangsa baru. Selama 6 hari hari itulah Ipul mengalami penyiksaan berturut-turut melewati batas kewajaran. Dari kue jualan ibunya yang jatuh ke got, adik yang jatuh sakit, ibu yang meninggal akibat kecelakaan, adik yang ikut meninggal karena sakitnya makin parah dan terakhir Ipul di gebukin massa karena di tuduh sebagai pencopet. Di hari terakhir Ipul di temukan seorang wanita yang baik hati dan diajak tinggal dalam panti asuhan. Setelah lewat 6 hari, Ipul begitu gembira mendapat sepatu baru sumbangan dari donatur. Sungguh hasil yang tidak sepadan, dapat sepatu baru tapi kehilangan ibu dan adik perempuannya ditambah mendapat kesialan-kesialan lainnya.
Nilai = 7/10
Pengarang = Nunik T
Gambar = Nunik T
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2009
Jenis = Supernatural
DQ Review Komik
Contoh Gambar |
No comments:
Post a Comment