Monday, July 16, 2012

SAVE MY EARTH





"Alice yang baru pindah ke SMU di kota Tokyo adalah seorang gadis yang dapat berdialog dengan tumbuhan dan hewan. Suatu hari, di saat Alice sedang berbicara dengan pohon kaca piring di taman sekolah, tiba-tiba terdengar percakapan dua orang yang sedang berkasih-kasihan..."

Alice baru 10 hari tinggal di Tokyo, pindah dari desa di Hokkaido. Dia belum pernah hidup di tempat yang berudara kotor. Teman akrab barunya adalah anak kecil nakal yang bernama Rin Kobayashi. Tapi karena kenakalan Rin yang menempelkan permen karet di rambutnya, Alice mendapatkan teman-teman barunya di sekolah. Sepulang sekolah ibu Rin datang ke rumah untuk minta tolong kepada Alice agar bersedia menjaga Rin. Namun terjadi kecelakaan, Rin terjatuh dari lantai 15 akibat kenakalan Rin sendiri. Alice menjadi terpukul dan menyalahkan dirinya. Untungnya Rin hanya mengalami luka luar saja karena jatuh di pepohonan yang ada di bawah. Setelah Rin melewati masa kritis dan siuman, terjadi perubahan pada diri Rin. Sosok kepribadian lain muncul dari diri Rin, sosok yang ingin menguasai Alice dan diam-diam merencanakan penghancuran bumi.

Komik ini bercerita tentang Alice seorang gadis yang memiliki kemampuan berbicara dengan tumbuhan. Alice mengalami mimpi dan memiliki kenangan masa lalu dari kehidupan sebelumnya. Dia nantinya akan bertemu dengan orang-orang yang memiliki mimpi dan kenangan yang sama. Kenangan selama pernah hidup di bulan didalam sebuah laboratorium penelitian.
Cerita komik ini sebenarnya di awal lumayan seru, ketika Rin mulai memperlihatkan sifat aslinya dan terjadi pertarungan antar pemilik kekuatan supranatural. Memasuki pertengahan lebih banyak flashback, jalan cerita menjadi lambat, terasa datar dan membingungkan. Baru dijilid-jilid terakhir, cerita kembali seru.

Nilai = 8.5/10
Pengarang  = Saki Hiwatari
Gambar = Saki Hiwatari
Jumlah Buku = 21 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 1998 - 2000
Judul Asli = Boku no Chikyu o Mamotte
Jenis = Drama, Romance, Sci-fi, Supernatural
DQ Review Komik


Contoh Gambar

5 comments:

  1. Halo boleh tanya belinya dimana, ya? thx bgt ini ceritanya baguss!! dicari kemana mana ga ad hukz

    ReplyDelete
    Replies
    1. sudah susah mencarinya sis, saya sendiri dapat dari sebuah rental komik di solo yang menjual stok lamanya..
      kalau tinggal di jakata coba hunting ke Blok M Square disana banyak toko komik bekas

      Delete
    2. Hm, memang utk mendapat komik bagus susah y...
      Tapi makasih banyak buat sarannya..! ^o^

      Delete
    3. Hai sis caca,saya jual komik ini..apa masih mencari?

      Delete
  2. pertama kenal komik ini pas masih SMP dan langsung suka dengan jalan ceritanya, sekuelnya yg berjudul BokuTama juga gak bikin bosan untuk membacanya.

    ReplyDelete