"Empat penjuru dibawah dan diatas Bumi di sebut angkasa luar (Risalah Enanji, Cina abad ke 2). 'Luar Angkasa' sudah lahir di masa lalu dan akan tetap hidup di masa depan." Makoto Yukimura
Pesawat Induk DS-12 adalah pesawat yang bertugas untuk mengumpulkan debris (sampah luar angkasa). Para crewnya terdiri dari Hachimaki, Yuri dan Fi. Ketika sedang bekerja Yuri akhir-akhir ini kedapatan melamun, penyebabnya Yuri kembali teringat peristiwa masa lalu ketika pesawat yang ditumpanginya ditabrak debris, kabin yang ditumpangi istrinya hancur berantakan. Yuri selamat karena berada di ekor pesawat, sedangkan istrinya terlempar keluar angkasa dan sampai sekarang jasadnya masih belum ditemukan. Fi melaporkan ada sekumpulan debris meluncur ke arah mereka yang sedang bertugas di luar. Semua menjauh kecuali Yuri yang mencoba untuk menggapai sesuatu hingga menyebabkan Yuri tertabrak, tubuhnya jatuh mengarah ke dalam atmosfer bumi. Hachimaki segera datang menolongnya dengan menarik tangan Yuri yang masih terus menggenggam. Yuri selamat dan benda yang digenggam Yuri adalah kalung bermata kompas milik istrinya yang dipakai saat mengalami kecelakaan. Benda kenangan yang sangat berarti bagi Yuri.
Komik ini memiliki cerita tentang drama kehidupan ketika manusia sudah bisa menjelajah ruang angkasa. Bagaimana para manusia menyikapi masalah yang dihadapi dengan kemajuan ini. Diceritakan juga tentang latar belakang para crew kenapa mereka sampai memilih pekerjaan yang dilakukan dan konflik pribadi yang mereka alami. Komik ini terbit sampai jilid 4, namun jilid 4 terbitnya begitu lama dan ketika terbit, sangat sulit didapat yang satuan karena saat itu M&C menjualnya dengan langsung paket 1-4, menguntungkan untuk yang belum punya tapi merugikan bagi yang sudah mengikuti dari jilid 1-3.
Nilai = 9.5/10
Pengarang = Makoto Yukimura
Gambar = Makoto Yukimura
Jumlah Buku = 4 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2003 - 2006
Judul Asli = Planetes
Jenis = Drama, Sci-fi, Slice of Life
DQ Review Komik
Contoh Gambar |
No comments:
Post a Comment