Sunday, January 26, 2014

THOUSAND NIGHTS LOVE SONG





"Mayu mendapatkan sebuah lonceng kecil dari ibunya. Lonceng kuno itu di dalam bunyinya tersimpan perasaan hati banyak orang. Bahkan, kekuatan cinta pemilik lonceng itu sebelumnya, mampu menembus batas waktu ke masa kini. Hal itu pun dirasakan Mayu, setiap kali berhadapan dengan Matsumoto.".

Komik karya Chieko Hara ini memiliki tema yang serupa dengan karyanya yang lain yaitu Story from The Past. Sama-sama berisikan cerita pendek berkisah tentang drama percintaan yang berhubungan dengan sejarah masa lampau. Kebanyakan berseting di Jepang dan beberapa ada di Eropa. Setiap drama percintaannya selalu memiliki bagian cerita yang tragis dan kelam. Diantara cerita pendek ada cerita yang berhubungan pada setiap jilidnya yaitu tentang Shizuka, siswi SMU dan kekasihnya, Kei Musashi alias Benkei, mahasiswa jurusan Antropologi yang gemar melakukan penelitian. Ketika mereka mendatangi tempat-tempat bersejarah di Jepang akan membawa cerita flash back tentang kejadian masa lalu yang pernah terjadi disana. Bagi yang senang cerita drama percintaan dengan latar belakang sejarah komik ini bisa dijadikan alternatif untuk bahan bacaan.

Nilai = 8/10
Pengarang  = Chieko Hara
Gambar = Chieko Hara
Jumlah Buku = 9 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2003 - 2004
Judul Asli = Sen-Ya Koiuta
Jenis =  Drama, Historical, Romance
DQ Review Komik 


Contoh Gambar

1 comment: