Monday, March 28, 2016

LOVE IN TRATTORIA





"Restoran Portagioie yang didirikan papa,sedang dalam krisis keuangan. Untuk menyelamatkannya, seorang koki muda karismatik bernama Kyouji Habuka dipekerjakan papa. Kesan pertamaku, dia benar-benar nggak sopan! Lalu, entah kenapa dia harus tinggal serumah denganku! Sejak saat itu, hatiku berdebar-debar..."

Komik oneshot ini merupakan karya komikus Jepang, Mie Washio. Bercerita tentang Takara Isozaki, siswi SMU anak dari pemilik restoran masakan Italia Trattoria Portagioie. Karena kondisi keuangan sedang mengalami krisis sang ayah meminta Takara untuk membantu kerja sebagai waitress atau pelayan. Takara menolak bekerja sebagai pelayan karena di benaknya pekerjaan sebagai pelayan adalah harus beramah-tamah dan merayu tamu. Pekerjaan yang tidak cocok karena dirinya bukanlah wanita yang feminim dan lembut. Sepulang sekolah, Takara dikejutkan dengan tutupnya restoran. Kejutannya bertambah setelah melihat pria asing berwajah ganteng sedang bekerja di dalam restoran. Namun pria tersebut dianggapnya tidak sopan karena menjulukinya sebagai 'Cewek Alis Botak'. Sang ayah memperkenalkan pria tersebut yang bernama Kyouji Habuka. Sang ayah yakin, kemampuan dan pengalaman kerja Habuka dapat meramaikan kembali restoran. Tapi karena gaji yang dibayarkan kepada Habuka kecil maka Habuka untuk sementara tinggal serumah bersama keluarga Isozaki.

Saya membaca komik ini tanpa ekspetasi apa-apa. Tapi ternyata baru baca di awal sudah langsung nagih untuk dibaca sampai selesai. Walau hanya oneshot ceritanya bagus, nyaman, manis dan enak untuk dinikmati. Jika dilihat sejarahnya, komik ini sudah diterbitkan di Indonesia tahun 2009 lalu dicetak ulang tahun 2014. Pantas saja jika dicetak ulang karena tergolong bagus ceritanya. Saya pun jadi penasaran dengan arti dari kata 'Trattoria'. Setelah dibrowsing di internet ternyata artinya adalah kedai atau warung. Walaupun menggunakan latar restoran namun ceritanya tidaklah membahas makanan melainkan lebih ke hubungan antara Takara dan Habuka. Takara adalah cewek yang galak dan keras kepala sedangkan Habuka adalah cowok yang ketus. Kalau bertemu, Takara kerap memarahin Habuka. Namun kemudian Takara mengerti dengan apa yang dilakukan oleh Habuka adalah demi kemajuan restoran. Hati Takara-pun mulai berdebar-debar karena perhatian yang diberikan oleh Habuka dengan wajahnya yang selalu tanpa ekspresi.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Mie Washio
Gambar = Mie Washio
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2009 (cetak ulang 2014)
Judul Asli = Atsu Atsu Trattoria
Jenis = Comedy, Romance
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment