"Tahun 12 Showa (1937), Harbin, Manchuria. Saat itu, China berada di bawah kekuasaan Jepang sepenuhnya. Salah satu kerabat kerajaan, Putri Li Shang akan dinikahkan dengan anggota kerajaan Jepang demi kepentingan politik. Tapi tersebar kabar bahwa sang putri kabur bersama beberapa pelayannya. Saat itulah, Letnan Dua Kidoin yang sedang berjalan di pesisir pantai, menemukan sosok seorang wanita berpakaian China yang cukup mewah. Masih misteri, siapa wanita itu sebenarnya."
Setelah sempat dibuat rada kecewa dengan Anastasia Club, saya coba kembali membaca karya Chiho Saitou yang lain. Ternyata komik oneshot ini melebihi ekspetasi saya. Ceritanya didalamnya begitu manis, menghibur dan mengharukan. Langsung saja kita lihat cerita didalamnya.
- Lilac Nocturne
Bercerita tentang Letnan Dua Kidoin yang tidak sengaja menemukan seorang wanita cantik yang terdampar di pinggir sungai. Kidoin membawa pulang wanita itu kerumahnya. Diduga wanita tersebut adalah putri Li Shang yang melarikan diri dari pernikahan paksa. Sang putri memohon kepada Kidoin untuk menyembunyikan dirinya dengan menyamar sebagai pembantu.
Bagi yang sudah pernah membaca karya Chiho Saitou yang berjudul Waltz in White pasti familiar dengan Letnan Dua Kidoin karena cerita ini merupakan side story dari komik tersebut.
- I Have Met You All Along
Bercerita tentang Meri yang terpaksa berbohong mempunyai pacar tampan kepada teman-temannya. Padahal sosok pria itu hanyalah gambar sebuah lukisan berjudul The Portrait of J. Seringkali dihadapan lukisan tersebut Meri berkeluh kesah. Sampai suatu ketika terjadi keajaiban, sosok dalam lukisan menjadi nyata dan menolong Meri jika dalam kesulitan.
- Bulan Madu yang Tertunda
Bercerita tentang seorang dokter bernama Sen yang mendapat tugas untuk ke Brazil selama 4 bulan. Namun sang istri, Yu menjadi salah paham dan mengira Sen ingin mengajak bulan madu ke Brazil. Untuk menghibur Yu, Sen mengajaknya jalan-jalan sebelum berangkat.
- Desperate Heroine
Bercerita tentang Sen dan Yu lagi. Kali ini mereka kedatangan mantan guru Sen bernama Ibako yang juga seorang aktor. Ibako datang karena diminta oleh Yoshimi, mantan kekasih Sen untuk menanyakan kabarnya. Hal ini membuat Yu jadi uring-uringan mendengarnya.
Nilai = 8.5/10
Pengarang = Chiho Saito
Gambar = Chiho Saito
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2008
Jenis = Drama, Romance
DQ Review Komik
Contoh Gambar |
Saya pikir Anastasia Club berakhir di nomor 4. Tp ternyata menggantung. Sampai akhirnya googling sana sini dan nemu web baca manga gratis ada 3 chapter tambahan (17-19). Lumayan seru jg. Tp gak tau udh ending atau blom krn blom slesai bacanya.
ReplyDelete