Tuesday, March 5, 2013

BAD GUY





"Harumi yang menyukai pekerjaan rumah tangga menikah dengan Shinichi dan hidup bahagia. Tapi, kebahagian itu tidak bertahan lama karena kehadiran selingkuhan suaminya. Celakanya, Shinichi malah mengajak wanita itu tinggal bersama. Bagaimana nasib pernikahan mereka?"

Seperti biasa komik karya Akemi Yoshimura selalu memberikan cerita yang bagus dan menghibur. Berikut cerita yang ada didalam komik oneshot ini.

- Bad Guy
Bercerita tentang Harumi Ogawa yang baru saja menikah dengan Shinichi Tanaka, pria yang selama ini membuatnya terpesona. Setelah pulang dari bulan madu, mereka menyadari foto pernikahan mereka tertukar dengan pasangan lain karena nama keluarga yang sama. Harumi memperhatikan foto pasangan itu dan menyadari bahwa pengantin prianya adalah Takao, teman SD-nya yang jahat padanya.
Pernikahan Harumi berjalan bahagia sampai pada suatu ketika Shinichi datang membawa pulang seorang perempuan, pacar lamanya sejak kuliah. Shinichi dan selingkuhannya tanpa bersalah tinggal bersama dan menunjukkan kemesraannya. Harumi tidak bisa menerima tingkah Shinichi yang seenaknya, memaksa istri dan simpanan dalam satu rumah. Sebelum musim semi, Harumi memutuskan bercerai dengan Shinichi.
Satu tahun kemudian, Harumi bekerja di rumah baru yang ternyata tempat tinggal Takao Tanaka. Dia bekerja mengurusi rumah sampai menyiapkan masakan. Selama ini Takao berpura-pura tidak kenal dengan Harumi, namun ketika Ritsuko, istrinya pergi ke eropa selama 1 bulan barulah Takao mulai mengakrabkan dirinya dengan Harumi. Perbuatan Takao justru membuat perasan Harumi berdebar-debar, karena sejak lama sebenarnya Harumi sudah menyukai Takao.

- Dangerous Woman
Bercerita tentang Karen Shirasaka, mahasiswi yang hidupnya jorok. Karen mendatangi para sahabatnya dengan penampilan yang kacau. Bangun tidur setelah mabuk dan tidak mandi sejak 2 minggu yang lalu. Miyo, sahabatnya, langsung membawa Karen pulang untuk dimandikan. Karena Karen tidak jelek-jelek amat, Miyo menyarankan Karen agar sedikit berdandan mengikuti mode. Miyo memperlihatkan video terbaru penyanyi bernama Amane Washisu. Lagu yang dinyanyikan Amane membuat Karen tiba-tiba tersentak. Karen menyadari jika lagu itu ditujukan padanya. Karen bersikeras dengan pendapatnya walau para sahabatnya tidak mempercayainya. Sejak saat itu Karen berubah dan bertekat menjadi orang terkenal dengan mengikuti audisi film dengan tujuan agar bisa bertemu dengan Amane.

Nilai = 8.5/10
Pengarang = Akemi Yoshimura
Gambar = Akemi Yoshimura
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit =  Level
Tahun terbit di Indonesia = 2009
Judul Asli = Warui Otoko
Jenis = Drama
DQ Review Komik


Contoh Gambar

2 comments:

  1. ada review tentang day dreaming, for the rose & beyond the sea?
    udah beli if you were here karena baca review nya & suka ..lalu pingin koleksi komik akemi yoshimura yang lain :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. day dreaming lum tamat. kyknya dqreview mengulas komik2 yg sudah tamat aja.
      tuk for the rose & beyond the sea, kedua buku tersebut layak koleksi.
      aku sarankan beli aja semua karangannya, gk bakal nyesel kok :D

      Delete