"Demi mencapai cita-citanya membawa Jepang ke piala dunia. Aoi Shingo pergi ke Italia untuk menjadi pemain sepak bola terkenal. Namun, pamannya yang tinggal disana sudah meninggal, sehingga dia pun hidup terlunta-lunta. Walaupun begitu, Shingo tidak mau pulang ke negaranya sebelum keinginannya tercapai. Pada suatu hari, dia masuk ke tempat latihan klub sepak bola Inter Milan dan tanpa diduga mendapatkan pekerjaan sebagai tukang semir sepatu bola. Apakah Shingo mampu mewujudkan cita-citanya setelah bekerja di klub sepak bola terkenal itu ...!?"
"Dalam pidatonya setelah meraih kemenangan, kapten Tsubasa Ozora yang memimpin timnya sampai meraih kemenangan menandaskan bahwa dia akan terus berusaha mengejar impiannya, yaitu kemenangan Jepang di Piala Dunia. Setelah lulus SMP, Tsubasa yang bercita-cita menjadi pemain sepak bola no 1 dunia meninggalkan Jepang menuju Brazil.
Tiga tahun kemudian, Tsubasa berdiri di lapangan sepak bola yang menentukan klub no 1 di Brazil sebagai pencetak gol dari Sao Paolo FC, dengan menyandang nomor dada 10. Tim lawannya adalah CR Flamengo. Pertandingan ini pun disiarkan secara langsung di Jepang dan di tengah pengamatan teman-teman satu timnya dulu, serta saingan-saingannya. Dengan tendangan over head kicknya, Tsubasa mencetak gol pertama pada pertandingan itu."
Komik ini bercerita tentang sepak terjang tim Jepang muda dalam mengikuti turnamen World Youth. Diawali latar belakang Tsubasa dan teman-temannya sebelum bergabung tim Japan Youth. Setelah menimba pengalaman di klub dalam dan luar negeri mereka kembali untuk mengikuti pelatihan tim Japan Youth. Namun tim Japan Youth dipermalukan oleh R.J 7 yang berisikan pemuda-pemuda Jepang yang dibawa oleh manajer Gamo. Kekalahan ini memberikan pelajaran yang sangat berharga bahwa mereka masih banyak kekurangan. Manajer Gamo kembali menempa ulang Tim Jepang dan R.J 7 agar semakin kuat. Tsubasa juga kembali dari Brazil untuk bergabung dengan tim Jepang. Tiba waktunya perjuangan tim Jepang, diawali dari babak penyisihan zona asia menghadapi China Taipei, Guam dan Thailand yang diadakan di Jepang.
Komik ini walaupun permainan sepak bolanya digambarkan tidak realistis dan berlebihan namun tetap membuat penasaran dan menarik untuk diikuti. Lanjutan aksi Tsubasa cs setelah komik ini dapat ditemui di komik Captain Tsubasa Road to 2002.
Nilai = 8.5/10
Pengarang = Yoichi Takahashi
Gambar = Yoichi Takahashi
Jumlah Buku = 18 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2002 - 2004
Jenis = Sports
DQ Review Komik
Contoh Gambar |
No comments:
Post a Comment