Wednesday, March 5, 2014

DIVE!!





"Menara beton besar yang berdiri menjulang ke langit itu bagaikan naga raksasa di mata Tomoki Sakai. Hah?! Tapi ada orang di atas naga itu yang bersiap-siap terjun. Rasa takjub Tomo itu membawanya bergabung dengan Mizuki Diving Club (MDC), klub loncat indah setempat. Sejak saat itu perjuangannya untuk meloncat dari atas naga raksasa pun dimulai!"

"MDC (Mizuki Diving Club) adalah klub loncat indah dimana Tomoki jadi anggota. Karena terus merugi, klub ini terancam ditutup. Saat itulah muncul pelatih baru, Kayoko Asaki, yang mengatakan satu-satunyua syarat agar klub bisa bertahan adalah mengirimkan wakilnya ke olimpiade! Tomoki, yang bakatnya dikembangkan oleh Kayoko, berhasil memenangkan kejuaraan antar SMP dan memulai latihan bersama teman-temannya agar bisa latihan bersama di Ganmon, Beijing. Namun, Kayako membawa atlet baru ke klub, sehingga persaingan makin seru dan kacau!"

Komik ini mengambil tema yang sangat jarang ditemukan yaitu olahraga loncat indah. Jalan ceritanya enak untuk diikuti dan tidak kalah serunya dengan komik olahraga lainnya. Bercerita tetang Tomoki Sakai, siswa SMP yang menggemari olahraga loncat indah. Pertama kali Tomo mengenal olahraga ini dari seniornya Youichi Fujitani yang dianggapnya jenius dan sangat hebat. Di tengah rutinitas latihan terdengar kabar mengenai klub MDC yang diikuti Tomo terancam ditutup. Tapi pelatih baru Kyoko Asaki memperjuangakan untuk tidak ditutup dengan syarat harus ada perwakilan dari MDC untuk mengikuti olimpiade. Syarat yang berat tapi membuat Youichi dan Tomo menjadi lebih bersemangat. Jalan pertama menuju olimpiade bagi Tomo adalah mengikuti kejuaraan antar SMP sekaligus membuktikan kemampuannya kepada 2 sahabatnya sendiri Ryo dan Reiji yang semula meragukannya. Persaingan dalam klub MDC semakin ketat setelah kehadiran atlet baru Shibuki Okitsu, peloncat indah tradisional yang selama ini berlatih meloncat dari tebing jurang dan dianggap sebagai monster.
Cerita komik ini selain berisi persaingan para atlet juga membahas masalah masing-masing yang dihadapi para karakternya, termasuk Tomo. Karena terlalu berkonsentrasi dengan loncat indah, dirinya ditinggal oleh Miu, kekasihnya.

Nilai = 9/10
Pengarang  = Eto Mori
Gambar = Masahiro Ikeno
Jumlah Buku = 5 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2009 - 2010
Jenis = Sports
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment