Sunday, April 6, 2014

GHOST TALES





"Baek Un dan Ho Yeon, dua pria yang berkelana... Mereka menyusuri desa demi desa. Di sana mereka melakukan tugas mereka,  mengusir setan-setan dan roh-roh. Kali ini, mereka berhadapan dengan hantu seorang wanita. Wanita yang penuh dendam pada keluarga suaminya. Wanita yang sedang jatuh cinta! Inilah kisah-kisah misterius di zaman Dinasti Tang!"

Komik ini berlatar belakang Korea di masa lalu dimana kehidupan manusia dan siluman begitu dekat. Tokoh utama komik ini adalah 2 sahabat bernama Baek Un, seorang rahib muda pengusir hantu dan Ho Yeon, pengawal pribadinya yang jago bela diri. Mereka berkeliling ke daerah-daerah dan diminta oleh penduduk untuk mengusir hantu atau siluman. Kebanyakan cerita dari hantu disini berakhir dengan tragis. Kesalahpahaman yang membuat seperti itu dan berakhir dengan penyesalan.
Jalan cerita komik ini maju mundur sekaligus menjelaskan latar belakang kelam dari Baek Un dan Ho Yeon sebelum mereka bersama. Saya cukup kebingungan untuk mengikuti ceritanya. Karena sudah terlanjur dibaca akhirnya saya paksakan membaca sampai selesai walau terkadang tidak mengerti dengan maksud yang disampaikan. Hal yang pertama kali membingungkan adalah masalah nama seperti Baek Un yang terkadang dipanggil sebagai Ju Yu atau Ho Yeon yang terkadang dipanggil sebagai Won Wi. Apakah ini karakter yang sama atau berbeda. Akhirnya barulah saya menemukan penjelasan tentang nama tersebut di akhir jilid 1.

Nilai = 7/10
Pengarang  = Jii-woon Youn
Gambar = Jii-woon Youn
Jumlah Buku = 6 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2007 - 2009
Judul Asli = Pa-Han-Jip
Jenis =  Historical, Supernatural
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment