Tuesday, December 2, 2014

TERROR HOTLINE





"Di dunia maha luas ini... arwah pun ikut mendiaminya... Mungkin benar kata pepatah... kau percaya, arwah itu akan ada, kau tak percaya, arwah itu pun tiada... Percaya atau tidak, lebih baik persiapkan hati anda akan setiap kemungkinan... Masuklah dalam dunia arwah, rasakanlah pengalaman yang sama sekali baru!"

Korban Kebakaran Gedung
Komik ini termasuk dalam komik yang sudah pernah saya baca dulu sekali tapi sudah tidak ingat lagi ceritanya. Karena ingin dibaca ulang akhirnya komik ini saya bawa dari Jogja ke Serpong sewaktu liburan anak sekolah bulan Juni kemaren. Baru kesampaian membacanya baru-baru ini setelah ketemu mood dan waktu yang pas. Komik ini dikemas sangat menarik dengan sampul depannya yang memiliki huruf timbul dan kualitas kertas di dalamnya yang bagus dan tebal.
Komik misteri dari Hongkong yang diklaim berdasarkan kisah nyata ini ternyata memiliki cerita yang begitu menghibur. Setiap jilid terdiri dari beberapa cerita pendek dan memiliki gambar yang beragam karena digambarkan oleh illustrator yang berbeda-beda. Ceritanya ada yang menyeramkan seperti cerita Guru Piano, Mobil Hantu dan Ketukan Misterius di Tengah Malam. Ada yang membuat terharu dimana arwah orang yang sudah meninggal kembali untuk melakukan sesuatu seperti Air Mata Kaca dan Yang Tak Terlupakan. Ada juga yang memberikan sedikit sentuhan twist seperti Bayi Aneh Berkepala Besar. Bagi penggemar komik misteri tentunya sayang jika melewatkan komik yang satu ini.

Nilai = 9/10
Kompilator = Lu Fu, Pan Shaocong
Jumlah Buku = 2 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2002
Judul asli = Twilight Zone
Jenis =  Horror, Mystery, Supernatural
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment