Tuesday, December 9, 2014

BABY POP





"Ibu Nagisa menikah lagi. Mungkin itu bukan hal yang aneh, tapi bagaimana kalau ibunya meninggal waktu berbulan madu? Kini, Nagisa yang serius harus berhadapan dengan Ryunosuke, ayah tirinya yang urakan dan playboy. Bagaimanakah kisah dua orang yang menjadi sebuah keluarga walau nggak memiliki hubungan darah ini?"

Bercerita tentang Nagisa Okuda, siswi kelas 3 SMP yang mendadak harus tinggal berdua bersama Ryunosuke, ayah tirinya. Semua ini terjadi setelah Misaki Haruna, sang ibu meninggal akibat kecelakaan di saat sedang berbulan madu dengan Ryunosuke. Dalam upacara pemakaman sang ibu saja, Ryunosuke tidak hadir melainkan minum-minum bersama wanita lain dengan alasan tidak suka bersedih-sedih. Hal itu membuat Nagisa sangat benci terhadap Ryunosuke, laki-laki yang dianggapnya sebagai fotografer yang tidak laku-laku dan tidak pantas mendapatkan cinta ibunya. Ryunosuke sendiri sebenarnya sangat terpukul dengan kematian Misaki hanya saja dia tidak bisa menunjukkannya. Rasa cintanya terhadap Misaki diwujudkannya dengan berusaha keras menjadi ayah baik untuk Nagisa dengan caranya sendiri.

Komik ini memiliki cerita yang lumayan menghibur. Bercerita tentang hubungan ayah dan anak yang tidak memiliki hubungan darah. Setelah kematian sang ibu, Nagisa hanya tinggal berdua dengan Ryunosuke, ayah tirinya. Awalnya Nagisa sangat membenci Ryunosuke karena sifatnya yang urakan dan genit terhadap wanita-wanita. Nagisa mengira Ryunosuke hanya mengincar kekayaan ibunya saja. Namun akhirnya Nagisa menyadari jika Ryunosuke benar-benar mencintai ibunya. Nagisa mulai bisa menerima kehadiran Ryunosuke sebagai ayah walau masih canggung. Sebagai seorang ayah, Ryunosuke tampak meragukan. Pekerjaannya sebagai fotografer spesialis foto dewasa membuat dirinya dekat dengan banyak wanita. Seolah-olah bermain-main tapi sebenarnya Ryunosuke sangat memperhatikan perkembangan Nagisa. Sampai-sampai sembunyi-sembunyi mengikuti aktivittas Nagisa. Hubungan antara ayah dan anak yang unik ini menimbulkan beberapa kelucuan-kelucuan. Seperti jika Nagisa kecewa dengan Ryunosuke yang digambarkan Nagisa langsung meng-smackdown Ryunosuke. Kemudian kedatangan Mitsuo Abe, stylist waria, teman sejak kecil Ryunosuke yang sangat mencintai dan memperhatikan Ryunosuke juga menambah kelucuan. Salah satu kelucuan lagi ketika Ryunosuke sangat stress setelah menemukan celana dalam pria asing di rumahnya. Apalagi dirinya baru saja membaca berita tentang 92% cewek SMA yang sudah tidak perawan lagi. Ryunosuke mencoba bersikap tegas perihal celana dalam kepada Nagisa namun tidak berani secara langsung melainkan memancing dengan pertanyaan-pertanyaan aneh. Kekhawatiran Ryunosuke terhadap hubungan antara Nagisa dengan Yutaka Hannya tidak terbukti. Kenyataanya celana dalam tersebut milik Saito yang dipakai Ryunosuke di kepala saat dia pulang dalam keadaan mabuk berat.

Nilai = 8.5/10
Pengarang  = Yayoi Ogawa
Gambar = Yayoi Ogawa
Jumlah Buku = 2 (tamat)
Penerbit = Level
Tahun terbit di Indonesia = 2008
Jenis =  Drama
DQ Review Komik


Contoh Gambar

1 comment:

  1. Yup setuju dgn penilaiannya,, ak jg lumayan suka sm komik ini, klo tertarik yg ceritanya setipe boleh coba baca jinbe

    ReplyDelete