Monday, May 21, 2012

ANGEL OF LIFE





"Namaku Saito Hina. Aku mahasiswa tingkat dua sebuah akademi perawat. Di tahun ini aku mulai praktek sebagai perawat. Senangnya! Tinggal selangkah lagi cita-citaku menjadi perawat akan tercapai.
Ternyata pasien itu ada bermacam-macam. Aku tidak hanya berurusan dengan penyakitnya, tapi juga dengan masalah pribadi mereka. Seperti pasien pertamaku kali ini. Bagaimana rasanya menghadapi kematian di usia muda seperti dia...?"

Setelah satu setengah tahun belajar di akademi perawat, akhirnya Saito Hina mulai praktek langsung di RS. Pasien pertamanya bernama Minako Honjo, umur 20 tahun, penderita kanker lambung, walaupun sebelumnya sudah pernah dioperasi tapi kondisinya tetap memburuk. Pekerjaan Saito seharian hanya disuruh-suruh saja oleh Minako seperti pekerjaan pembantu, sama sekali tidak ada perbincangan. Begitu terus yang terjadi sampai suster kepala menegur laporan Saito yang hanya berisi catatan pembantu.
Minako tidak sengaja mendengar pembicaraan tentang penyakitnya yang selama ini ditutup-tutupi, dirinya menjadi tertekan, apalagi Ryuchi pacarnya tidak pernah datang lagi menjenguknya. Minako merasa Ryuchi telah mencampakkannya, anting pemberian Ryuchi dilempar ke luar jendela. Semalaman Saito mencari anting yang dibuang Minako di luar. Paginya Saito nenemui Ryuichi untuk menyerahkan anting dan menceritakan kondisi Minako yang semakin parah. Ryuichi sendiri sebenarnya ketakutan membayangkan Minako akan mati. Berkat permohonan Saito, Ryuchi bersedia menjenguk Minako di RS.
Tiga minggu sudah berlalu, praktek kerjanya sudah selesai. Sebelum pergi, Saito menyempatkan diri melihat Ryuchi dan Minako yang tengah duduk bersama. Itulah saat terakhir Saito melihat Minako, pasien pertama yang tidak bisa dilupakannya.

Komik ini bercerita tentang Saito Hina seorang perawat RS yang menjalani tugasnya sehari-hari menangani banyak pasien dengan berbagai masalah pribadi. Saito berusaha memahami masalah-masalah pasien yang ternyata jauh lebih komplek. Melihat Saito yang terus menyemangati pasien membuat cerita ini semakin menarik walaupun terkadang hati menjadi sedih menerima kenyataan berkata lain.

Nilai = 9.5/10
Pengarang  = Aimoto Mizuho
Gambar = Aimoto Mizuho
Jumlah Buku = 4 (tamat)
Penerbit = MnC
Tahun terbit di Indonesia = 2008
Judul Asli =  Tenshi ni Naritai
Jenis = Drama, Slice of Life
DQ Review Komik


Contoh Gambar

1 comment: