Saturday, December 17, 2011

STRANGE TALES OF TOKYO





"Peristiwa pembunuhan misterius yg memakan banyak korban membuat Shintaro Hirakawa, seorang wartawan berita harian ibu kota, bertekad menyelidikinya.
Dibantu temannya Manzo, penelusuran mereka sampai pada korban bernama Tsunehiro Takatsukasa.
Penyelidikan Shintaro dan Manzo untuk mencari si pembunuh misterius, malah membawa mereka pada konflik dan intrik yang terjadi dalam keluarga Takatsukasa".

Komik ini bercerita tentang peristiwa-peristiwa janggal yang terjadi di Tokyo, pembunuhan-pembunuhan dimalam hari yang dilakukan oleh samurai penjagal yang diawali oleh penampakan kepala terbang tanpa badan, manusia iblis api yang terbakar habis setelah mendorong korban dari bangunan yang tinggi, juga pembunuhan yang dilakukan putri kegelapan wanita cantik memakai kimono.

Kejadian-kejadian ini menimbulkan rasa penasaran Shintaro seorang wartawan harian ibu kota. Dengan bantuan Manzo mereka mencoba memulai penyelidikan ini, sampai akhirnya mereka menemukan korban-korban yang berhubungan dengan keluarga ternama Takatsukata.
Semua kejadian aneh tersebut pada akhirnya nanti dapat dipecahkan oleh Shintaro dan Manzo.

Dari awal kejadian-kejadian misterius ini membuat saya penasaran, tapi sayangnya alur cerita model detektif ini sejak masuk pertengahan agak membosankan, penyelidikan dan penjelasan-penjelasan kasus ini terlalu panjang dan berputar-putar, akhirnya membuat saya merasa lelah membacanya.

Nilai = 6.5/10
Pengarang  = Fuyumi Ono
Gambar = Kajiwara Niki
Jumlah Buku = 4 (tamat)
Penerbit = Level
Tahun terbit di Indonesia = 2009 - 2011
Judul Asli = Toukei Ibun
Jenis = Historical, Horror, Mystery
DQ Review Komik 


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment