Saturday, December 31, 2011

THE LEGEND OF FIGHTER GRIFFON





"Di sebuah negara yang tengah beperang, ada sebuah nama yang cukup ditakuti oleh musuhnya. Dialah "Blue Griffon", julukan pilot sebuah pesawat tempur Griffon yang berbadan kecil dan dibutuhkan keahlian yang cukup tinggi untuk bisa menjatuhkan musuh dengan pesawat itu, Tak ada yang tahu sosok sesungguhnya, kecuali mereka yang tinggal di pangkalan udara Shrejia..."

Perang antara 2 negara Prosha dan Drea masih berlanjut. Shane Britch, letnan dua, 18 tahun tiba di pangkalan udara Shreija dengan tujuan ingin bergabung bertempur digaris depan. Kemauannya membuat heran kolonel Dave Stevenson mengingat Shane adalah anak Sekretaris Jenderal Pertahanan Negara dan lulusan terbaik angkatan udara. Motivasi sebenarnya Shane adalah ingin bertemu Blue Griffon. Tinggal disana Shane berbagi kamar dengan Juka Yamada komandan peletonnya. Melihat kelakuan Juka yang santai, Shane jadi meragukan kemampuan Juka.
 
Kecerobohan Shane membuat dirinya dalam bahaya, dia terjebak dengan menyerang lawan sendirian. Juka sebagai komandan peleton segera datang membantu dan berhasil menyelamatkan Shane. Dari sinilah Shane mulai menaruh respek kepada Juka alias Blue Griffon.

Komik tentang pilot pesawat tempur ini memiliki cerita yang bagus, melihat tingkah laku Juka yang santai dan suka bercanda, tetapi berubah menjadi serius ketika berada didalam pesawat.

Nilai = 8.5/10
Pengarang  = Shimizu Yozo
Gambar = Shimizu Yozo
Jumlah Buku = 2 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2007 - 2008
Judul Asli = Soukuu no Griffon
Jenis = Action, Sci-fi
DQ Review Komik 


Contoh Gambar

4 comments:

  1. Saya juga suka komik ini, sayang saya ga menemukan yg nomor 1 :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. nggak enak donk bacanya loncat.. coba cari buku secondnya gan..

      Delete
  2. Saya pengen beli. Saya sempet baca wktu sd. Dan skrg pengen baca lagi. Tolong dong saya bisa beli dimana ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. bisa cari komik bekasnya di forum jual beli online seperti tokopedia atau buka lapak.. atau kalau tinggal di Jakarta bisa mampir ke bursa komik di basement Blok M Square

      Delete