"Ketika Yui, sedang pergi berdarmawisata bersama teman-temannya, mereka mengalami kecelakaan lalu lintas. Pada saat kesadaran mereka pulih kembali, ternyata mereka berada di sebuah kota yang tak berpenghuni. Di selembar surat kabar yang ditemukan telah diberitakan bahwa mereka tewas dalam kecelakaan lalu lintas..."
Komik ini memiliki cerita yang biasa-biasa saja antara lain
- Kota tak dikenal
Bercerita tentang Yui yang hendak pergi liburan bersama teman-temannya. Di tengah jalan mobil yang mereka tumpangi berhadapan dengan sebuah truk. Pak Nakamura, supir mobil berusaha mengelak dari kecelakaan. Ketika sadar, Yui dan teman-teman keluar dari mobil, namun mereka tidak menemui siapa-siapa bahkan pak Nakamura tidak ada. Jarum jam mereka berhenti di jam 10.40, mereka terdampar di tengah kota tanpa ada seseorang pun. Selembar kertas koran mereka temukan yang berisikan berita tentang kecelakaan mereka. Mereka menyadari sedang berada dalam dunia fana antara hidup dan mati dan berusaha mencari jalan keluar.
- Mistery Tour
Bercerita tentang Kana yang hendak pergi berlibur ke sebuah pulau kecil. Karena kedua orang tuanya tidak bisa ikut, Kana mengajak Riku sahabat sejak kecil. Kana begitu bersemangat karena disana akan diadakan tur mencari harta karun dengan hadiah Rp.2 Juta. Namun ternyata pak Nabona, pemilik hotel mempunyai maksud terselubung dengan mengadakan tur tersebut.
- Si Hantu
Bercerita tentang Kanai dan Riku yang tidak sengaja menemukan korban pembunuhan. Sebelum meninggal sang korban memberikan sebuah patung misterius kepada Riku. Anehnya patung yang sudah mereka serahkan ke polisi bisa datang kembali tiba-tiba dan berada di dekat mereka. Berdasarkan keterangan pak Polisi bernama Hirose Keibu, patung tersebut adalah patung kuno dari Mexico dan orang yang memegangnya akan dihinggapi hantu hingga dijemput kematian.
Nilai = 7/10
Pengarang = Yoko Matsumoto
Gambar = Yoko Matsumoto
Jumlah Buku = 1 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 1993
Judul Asli = Mishiranumachi
Jenis = Mystery
DQ Review Komik
Contoh Gambar |
Selamat pagi/siang/sore/malam. Wah, ketemu lagi nich! Ternyata banyak juga komik yang diulas di sini yang saya udah punya atau cuma pinjem aja. Intinya udah pernah baca, deh! Untuk judul yang ini, saya jadi ragu apakah author-nya masih Yoko Matsumoto yang sama? Karena art style nya jadi buedddaa meski tetep nggak mengecewakan.
ReplyDelete