Thursday, August 30, 2012

SLEEPING EVE





"Sebagian menyebutnya 'Gadis Naga' dan orang Hawaii memanggilnya 'Kafuailana Malie'. Di bawah asuhan Dewi Pele, di kaki gunung Kilauea, Arisa Kurosaki tumbuh menjadi gadis dengan kecerdasan tinggi dan kecantikan mematikan, seperti ayah kandungnya, Sei Arisue. Dan ketika Gadis Naga bertemu dengan anak Naga Angin, muncullah sang Setan Kematian..."

"Keluarga Kurosaki yang mengelola perkebunan kopi di Hawaii tiba-tiba kedatangan seorang pemuda bernama Lie. Pemuda tersebut mengatakan bahwa anak perempuan Ken Kurosaki, Arisa, sedang dalam bahaya. Organisasi mafia rahasia China daratan, Chi Xie, membeberkan rahasia kelahiran Arisa pada Shi Gui yang bergabung dengan mereka. Shi Gui yang bagai pinang dibelah dua dengan Sei itu akhirnya muncul di hadapan Arisa..."

Komik ini merupakan lanjutan dari komik Yasha. Komik Sleeping Eve ini memiliki cerita yang bagus, seru, menegangkan dan mengharukan. Saran saya lebih baik membaca komik Yasha terlebih dahulu, karena tokoh-tokoh dalam komik Yasha banyak kembali hadir dalam komik ini.
Bercerita tentang Arisa Kurosaki, yang sejak kecil sudah memiliki kemampuan melebihi manusia biasa. Semua itu dikarenakan Arisa mewarisi DNA Neo Genesis milih ayah biologisnya Sei Arisue. Lie, anak laki-laki dari Shin ditugaskan ke Hawaii untuk melindungi Arisa dari serangan Shi Gui, manusia hasil kloningan dari DNA Sei Arisue namun memiliki sifat yang sangat jahat, licik dan sadis. Setelah mengetahui jati diri sebenarnya, Arisa berangkat ke Jepang untuk menemui ayah biologisnya Sei Arisue. Sei sendiri dalam keadaan kritis karena sebelumnya pada saat lengah diserang oleh Shi Gui. Sei beserta para sahabanya bekerja sama melatih Arisa dan membantunya melawan Shi Gui, karena hanya Arisalah satu-satunya yang bisa menandingi kekuatan Shi Gui, mencegah Shi Gui mendapatkan data virus yang disimpan secara rahasia oleh Sei dan Imai. Komik ini tamat di jilid 5 dengan akhir yang sangat mengharukan.

Nilai = 9.5/10
Pengarang  = Akimi Yoshida
Gambar = Akimi Yoshida
Jumlah Buku = 5 (tamat)
Penerbit = Elex Media
Tahun terbit di Indonesia = 2006 - 2007
Judul Asli = Eve no Nemuri
Jenis = Action, Drama,  Sci-fi
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment