Sunday, August 26, 2012

JYU-OH-SEI





"Thor dan saudara kembarnya Rai dibuang ke sebuah planet hukuman mati Chimera setelah orang tua mereka tewas terbunuh. Mereka berdua harus menjelajahi hutan lebat yang penuh dengan tanaman pemakan manusia dan orang-orang haus darah. Akhirnya mereka sadar untuk bisa hidup di Chimera, mereka harus menjadi 'binatang' yang kuat dengan menyingkirkan yang lemah... Karena hanya yang terkuatlah yang dapat menjadi Jyu-Oh, the Beast King!"

Thor dan Rai adalah 2 saudara kembar yang hidup bahagia bersama kedua orang tuanya di koloni angkasa Juno. Suatu hari saat pulang ke rumah tidak ada yang menyambut mereka. Ada yang sengaja memutus aliran listrik termasuk cadangannya. Sistem keamanan juga tidak berfungsi. Di dalam kamar ayahnya, mereka mendapati ayah dan ibunya telah tewas tertembak. Pasukan khusus tentara federasi menerobos masuk dan membius mereka. Odin, perdana menteri Juno, memerintahkan Thor dan Rai dibuang ke planet hukuman mati Chimera, tempat dibuangnya orang-orang yang melakukan kejahatan berat. Selama ini Thor dan Rai tidak pernah menghadapi situasi seperti ini dan mereka harus bisa bertahan hidup di planet yang sama sekali asing. Mereka diselamatkan dan bergabung dengan kelompok anak-anak yang dipimpin Zagi. Sebagai orang asing yang lemah  dan dianggap sebagai beban, setiap hari Thor dan Rai semakin ditekan, terutama Rai yang lemah. Zagi memprovokasi Thor agar meninggalkan Rai jika ingin hidup. Thor tidak bisa menerima perintah Zagi, bersama-sama Rai mereka melarikan diri. Namun Rai benar-benar lemah dan selalu mengeluh hingga membuat Thor sempat berfikir untuk meninggalkan Rai saja. Datanglah gerombolan orang dewasa dari Ochre Ring yang menganggap mereka sebagai pengacau dan akan dihukum di hadapan Top. Thor mengorbankan dirinya hingga terluka agar Rai bisa melarikan diri. Nyawa Thor diselamatkan oleh Tiz, Top dari Sun Ring Female, dimana wanita tidak boleh diganggu berdasarkan hukum yang ada. Thor tersadar di tempat yang asing dan dia harus melanjutkan hidupnya tanpa saudara kembarnya Rai.

Komik ini terdiri dari 3 judul dan setiap judul lebih tebal dari komik biasanya. Awalnya saya mengira komik ini memiliki cerita yang biasa saja, namun setelah mencoba membacanya ternyata ceritanya cukup dalam, bagus, penuh dengan intrik dan endingnya tidak terduga. Bercerita dimasa depan tentang Thor yang dibuang bersama saudara kembarnya Rai setelah kematian kedua orang tuanya. Untuk mengetahui rahasia yang menyelimuti planet Chimera, pembunuh orang tuanya dan alasan kenapa mereka dibuang, Thor bertekat harus menjadi kuat, yaitu dengan menjadi Top walaupun dia harus membunuh.

Nilai = 9.5/10
Pengarang  = Natsumi Itsuki
Gambar = Kyousuke Motomi
Jumlah Buku = 3 (tamat)
Penerbit = M&C
Tahun terbit di Indonesia = 2008
Jenis = Drama, Sci-fi
DQ Review Komik


Contoh Gambar

No comments:

Post a Comment